BUTON.JM- Pemerintah Daerah Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara (Sultra) mulai menguji coba penggunaan motor listrik untuk kendaraan dinas Aparatur Sipil Negara (ASN).
Hal itu dipastikan pasca penyerahan secara simbolis lima unit motor listrik oleh Bupati Buton, La Bakry kepada Kabag Umum Pemkab Buton, Muhammad Basri di Kantor Bupati Buton Senin sore (30/05/2022).
Bupati Buton mengatakan penggunaan motor listrik merupakan kebijakan Pemerintah secara nasional bahkan secara global. Sebab, kehadiran motor listrik bisa menjadi solusi masalah energi dan lingkungan.
“Hari ini apa yang sudah menjadi kebijakan pemerintah dalam rangka uji coba penggunaan motor listrik juga mobil kita ujicoba mulai dengan lima unit ini, lalu kemudian bisa tersosialisasikan ke masyarakat,” tuturnya.
“Dan ini sangat luar biasa penghematannya, satu kali pengisian dengan biaya kurang lebih 1500 sampai 2000 rupiah itu bisa ditempuh 70 kilometer, tidak ada oli, tidak ada bahan bakar semuanya elektrik dan itu sangat hemat juga ramah lingkungan,” sambungnya.
Ketua Golkar Buton itu mengharapkan adanya motor listrik ini bisa mendukung kinerja ASN dalam rangka melaksanakan tugas. Sekaligus sebagai penarik semangat bagi masyarakat untuk menggunakan motor listrik.
“Nah kita mulai dari ASN ini untuk kemudian menjadi penarik semangat bagi masyarakat luas untuk menggunakan motor listrik,” ujarnya. (adm)